Resep bola ubi merah isi coklat keju merupakan jajanan atau cemilan tradisional indonesia yang terbuat dari bahan utama ubi jalar warna merah dengan menambahkan rasa coklat atau keju dan dimasak dengan cara digoreng. Selain anak-naka ternyata orang dewasa pun banyak yang menyukai bola ubi isi coklat ini karena rasa khas dari ubi ditambah manisnya coklat membuat jajanan ini semakin istimewa.
RESEP BOLA UBI MERAH ISI COKLAT KEJU
- 1/2 kg ubi merah segar
- 100 gram tepung sagu
- 100 gram coklat
- 100 gram keju merk apasaja
- 1 sdm gula pasir
- 2 sdm mentega
- 1/4 sdt vanili
- 1 sdt garam dapur
- minyak goreng secukupnya
Bahan Penyelup:
- 150 gram tepung beras
- 50 gram tepung kanji
- 1/2 sdt garam dapur
- 120 ml air matang
- Kupas kulit ubi, potong menjadi 4 bagian, dan cuci sampai bersih lalu kukus/rebus ubi sampai matang kemudian angkat dan tumbuk sampai halus.
- Tambahkan tepung sagu, gula, vanili, dan garam lalu tumbuk kembali sampai semua bahan tercampur rata.
- Ambil adonan kira-kira 2 sendok makan kemudian pipihkan lalu isi dengan coklat dan keju, bulatkan seperti bikin bakso sampai coklat dan keju tertutupi. Ulangi sampai bahan abis
- Tahap selanjutnya membuat bahan celupan dengan cara mencampur semua bahan dan aduk sampai rata kemudian celupkan bulatan ubi yang sudah diisi dengan coklat dan keju tadi.
- Panaskan minyak goreng secukupnya kemudian goreng ubi yang sudah dicelupkan tadi dan masak sampai matang berwarna kecoklatan.
- Angkat dan hidangkan selagi hangat supaya makin nikmat.
0 komentar:
Posting Komentar